Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gaji Diplomat Ahli Pertama Berapa? Cek Sebelum Melamar!

GAJIKULI.COM - Gaji Diplomat Ahli Pertama berapa? Pastinya banyak yang penasaran dan ingin mengetahui informasinya.

Diplomat adalah orang yang ditunjuk oleh negara atau lembaga pemerintah yang ditugaskan untuk melakukan diplomasi dengan satu atau lebih negara secara internasional.

Di Indonesia, Diplomat bekerja di bawah Kementrian Luar Negeri Republik Indonesia yang memiliki tugas seperti pembawa pesan, negosiasi, mediasi, hingga perundingan.

Perwakilan dari seorang Diplomat memiliki hak keistimewaan seperti dalam bidang pajak dan iuran, pembebasan dari bea cukai dan bagasi, pembebasan kewajiban keamanan sosial, hingga pelayanan umum dan militer.

Sebagai salah satu profesi ternama, banyak orang yang tertarik menjadi Diplomat. Jika berminat, kalian bisa melamar pekerjaan yang satu ini.

Gaji Diplomat Ahli Pertama

Jenjang Diplomat terdiri dari beberapa tingkatan, yang paling rendah ialah Diplomat Ahli Pertama, di mana memiliki tugas tersendiri.

Tugas dari seorang Diplomat sendiri ialah melaksanakan diplomasi dalam mengelola hubungan antar negara dan pemerintah RI dengan negara atau pemerintah asing.

Penghasilan Diplomat Pertama kurang lebih kisaran Rp4,5 juta hingga puluhan juta rupiah menyesuaikan aturan yang berlaku.

Adapun gaji Diplomat berdasarkan tingkatnya sebagai berikut:
  • Diplomat Pertama kelas jabatan 8 Rp4,5 jutaan
  • Diplomat Muda kelas jabatan 9 Rp5 jutaan
  • Diplomat Madya kelas jabatan 11 Rp8,7 jutaan
  • Diplomat Utama kelas jabatan 13 Rp10,9 jutaan

Cara Menjadi Diplomat

Setelah mengetahui informasi gaji Diplomat Ahli Pertama, mungkin kalian penasaran dan tertarik ingin menjadi seorang Diplomat. Siapapun memiliki kesempatan untuk mendapatkan profesi yang satu ini.

Untuk menjadi Diplomat, ada beberapa syarat yang harus kalian miliki seperti berikut:
  • Pendidikan Strata-1
  • Pendidikan Khusus Berjenjang (Sekdilu, Sesdilu, Sesparlu)
  • Kemampuan berbahasa asing
  • Dst
Diplomat memiliki peran penting dalam pelaksanaan politik luar negeri Indonesia, yakni tidak hanya perwakilan negara, namun juga faktor dalam politik luar negeri.

Adanya Diplomat menjadi kunci sukses dalam diplomasi antar negara. Oleh sebab itu, orang yang memiliki profesi ini harus memiliki kemampuan yang baik.

Kesimpulan

Itulah informasi mengenai pendapatan diplomat pertama, bagi yang tertarik bisa mendaftarkan diri sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku.