Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gaji Karyawan Bagian Packing PT Boyang Industrial Purbalingga

GAJIKULI.COM - Berapa gaji karyawan bagian packing PT Boyang Industrial Purbalingga? Pastinya banyak yang penasaran dan ingin mengetahuinya.

Sebelum bekerja di sebuah perusahaan, hal penting yang harus dilakukan ialah mencari tahu terlebih dahulu seputar gaji.

Apabila gaji yang didapatkan tidak sesuai, maka akan beresiko karena apa yang sudah dikerjakan memperoleh pendapatan tidak sesuai harapan.

Biasanya ada sesi wawancara antara pelamar kerja dengan HRD perusahaan terkait gaji yang harus disepakati.

PT Boyang Industrial Purbalingga

PT Boyang Industrial adalah sebuah perusahaan penanaman modal asing yang bergerak di bidang industri rambut palsu. Perusahaan tersebut tersebar di berbagai cabang, salah satunya di Purbalingga. 

Alamat lengkap: Jl Jend Ahmad Yani No.4-A Kandang Gampang, Kec Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah.

Perusahaan Boyang Industrial PBG seringkali membuka lowongan pekerjaan. Bagi siapapun yang membutuhkannya bisa mendaftarkan diri.

Gaji Karyawan Bagian Packing PT Boyang Industrial Purbalingga

Ada banyak sekali posisi atau jabatan yang bisa ditentukan oleh pelamar kerja, salah satunya bagian packing.

Posisi yang satu ini menjadi incaran banyak karyawan, salah satunya karena pekerjaannya yang mudah, yakni mengemas rambut baik bentuk s braid atau wig.

Selain itu, pendapatannya juga sangat mencukupi. Pekerja akan memperoleh gaji PT Boyang Purbalingga sesuai dengan kinerjanya.

Saya telah mewawancarai salah satu karyawan PT Boyang Industrial bagian packing, ia bernama Melita Intan Pratiwi.

Gaji karyawan bagian Packing PT Boyang paling minim sesuai UMK Purbalingga, yakni Rp2.130.980. Pendapatan bisa naik tergantung dari kinerja karyawannya.

Biasanya ada bonus uang lembur sesuai target yang ditentukan. Pendapatan yang diperoleh bisa mencapai Rp3,8 jutaan. Bahkan bisa mencapai Rp4 juta apabila di hari libur tetap berangkat.

Gaji karyawan Boyang PBG tersebut berlaku juga untuk bagian lain seperti style, timbang, kigeban, dan lain sebagainya. 

Kesimpulan

Dapat disimpulkan bahwa gaji karyawan bagian packing di PT Boyang Purbalingga menyesuaikan dengan jabatan atau posisi yang dilamar. Faktor lainnya menyesuaikan dengan nilai UMK dari daerah setempat beserta kebijakan perusahaan itu sendiri.